Minggu, 22 Mei 2011

SYARAT MELIHAT KRISHNA

Percakapan Narada dan Raja Pracinabarhi

Śrīmad Bhāgavatam 4.29.38

so 'cirād eva rājarse
syād acyuta-kathāśrayah
śrnvatah śraddadhānasya
nityadā syād adhīyatah

" Wahai yang terbaik di kalangan para raja, orang yang beriman, yang selalu mendengarkan tentang keagungan-keagungan Personalitas Tuhan Yang Maha Esa, yang selalu tekun dalam pengembangan kesadaran Krishna dan tekun mendengarkan tentang kegiatan-kegiatan Tuhan, segera menjadi memenuhi syarat untuk bertemu muka dengan Personalitas Tuhan Yang Maha Esa."

Penjelasan Srila Prabhupada : Kesibukan senantiasa dalam pelayanan cinta kasih rohani kepada Vasudeva berarti mendengarkan tentang keagungan-keagungan Tuhan senantiasa. Prinsip-prinsip bhakti yoga- sravanam kirtanam visnoh smaranam pada-sevanam / arcanam vandanam dasyam sakhyam atma-nivedanam- adalah satu-satunya cara yang memungkinkan dicapainya kesempurnaan. Hanya dengan mendengarkan tentang keagungan-keagungan Tuhan, seseorang diangkat hingga kedudukan rohani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar